Berita Terkini TPQ Se-Kecamatan Metro Timur, Kompak Ikuti Gerakan Minggu Bersih Serentak

TPQ Se-Kecamatan Metro Timur, Kompak Ikuti Gerakan Minggu Bersih Serentak

Metro Timur – Minggu (15/01), Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) se-Kecamatan Metro Timur Kompak Mengikuti Kegiatan Gerakan Minggu Bersih Serentak. Guru dan para santri TPQ aktif membersihkan Musholla, Masjid, dan Kelas atau tempat mengajinya.

Terpantau oleh Tim Media Kecamatan Metro Timur beberapa TPQ tersebut diantaranya:

  • TPQ Musholla Az-Zahra
  • TPQ Masjid Nurul Iman
  • TPQ AL-Djihad
  • TPQ Masjid Al-Hikmah
  • TPQ Al-Ikhlas
  • TPQ Musholla Nur At-Taqwa
  • TPQ Masjid Al Muthmainnah
  • TPQ Daarul Ulya
  • TPQ Musholla Sabillul Jannah
  • TPQ Masjid Nurul Amal
  • TPQ Masjid Hidayaturrahman
  • Dan TPQ Lainnya

Camat Metro Timur, Ferry Handono, sangat mengapresiasi seluruh elemen masyarakat yang berpartisipasi dalam Gerakan Minggu Bersih Serentak tak terkecuali para guru dan santri TPQ se-Kecamatan Metro Timur.

“Terimakasih untuk seluruh masyarakat yang berpartisipasi, tak lupa juga para guru dan santri-santri TPQ Se-Metro Timur yang sangat giat dalam bersih-bersih musholla, masjid, ataupun kelas ngajinya. Semua ini kita lakukan untuk Metro Timur tercinta,” ujarnya. (Red)

Related Post

Camat Metro Timur Bersama Kasi Kesra, Staf, dan Lurah Yosorejo Kunjungi Posyandu Anggrek 4b Kelurahan YosorejoCamat Metro Timur Bersama Kasi Kesra, Staf, dan Lurah Yosorejo Kunjungi Posyandu Anggrek 4b Kelurahan Yosorejo

Metro Timur – Bersama Kasi Kesra, Heri Suparni, dan Staf, serta Lurah Yosorejo, Budi Maryanto, Camat Metro Timur, Ferry Handono Kunjungi Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Anggrek 4b di Kelurahan Yosorejo.

Walikota Metro Tinjau Pembangunan Kantor Kelurahan Iringmulyo dan Sapa Warga dalam Kegiatan GELIATWalikota Metro Tinjau Pembangunan Kantor Kelurahan Iringmulyo dan Sapa Warga dalam Kegiatan GELIAT

Metro Timur – Minggu, 15 September 2024, Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin, menyapa warga Kelurahan Iringmulyo dalam rangkaian kegiatan Gerakan Lingkungan Bersih dan Sehat (GELIAT) yang dilaksanakan di wilayah tersebut. Selain