Metro Timur – Selasa, 14 Januari 2025, Camat Metro Timur, Ferry Handono, meninjau langsung operasional Dapur Relawan di Kelurahan Tejosari yang melayani lansia penerima manfaat Program Permakanan. Dalam kunjungannya, Ferry memantau berbagai aktivitas, mulai dari proses memasak, pengepakan, hingga pengantaran makanan harian kepada 36 lansia penerima manfaat program tersebut.
Ferry menyampaikan apresiasi kepada relawan atas dedikasinya dan berpesan agar kualitas makanan tetap terjaga, terutama dari segi gizi dan kebutuhan khusus lansia. “Kualitas dan keseimbangan gizi adalah prioritas, sehingga manfaat program ini dapat dirasakan secara optimal,” ujarnya.
Dapur Relawan di Kelurahan Tejosari menjadi bagian dari upaya pemberdayaan masyarakat dalam mendukung kesejahteraan lansia di Metro Timur. Melalui program ini, diharapkan para lansia mendapatkan asupan makanan bergizi yang menunjang kesehatan mereka.
Kegiatan ini menjadi wujud sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang peduli terhadap kebutuhan lansia, sejalan dengan visi Kota Metro sebagai kota yang ramah dan peduli terhadap warganya. .(red)

