Metro Timur – Kamis, 14 Desember 2023, Camat Metro Timur, Ferry Handono, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga dengan melakukan Home Care di salah satu rumah warga RT 08, RW 04, Kelurahan Iringmulyo. Dalam kegiatan ini, Camat didampingi oleh Kasi Kesra Kelurahan, PKK Kelurahan Iringmulyo, dan Petugas Puskesmas Iringmulyo.
Tujuan utama dari program Home Care ini adalah untuk mendekatkan pelayanan kesehatan kepada warga yang mungkin kesulitan mengakses fasilitas kesehatan. Camat Ferry Handono beserta rombongan tidak hanya bersilaturahmi, tetapi juga memberikan perhatian khusus dengan melakukan pemeriksaan kesehatan kepada warga yang menjadi tuan rumah.
“Melalui program Home Care ini, kita ingin memastikan bahwa setiap warga mendapatkan perhatian kesehatan yang optimal. Ini juga menjadi wujud nyata dari kepedulian Pemerintah Kota Metro, melalui Kecamatan Metro Timur, terhadap kesejahteraan masyarakat,” ujar Camat Ferry Handono.
Kegiatan Home Care ini melibatkan tim kesehatan Puskesmas dan PKK Kelurahan yang siap memberikan pelayanan kesehatan kepada warga. Pemeriksaan kesehatan meliputi berbagai aspek, seperti tensi darah, gula darah, dan evaluasi kesehatan umum. Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin menyadari pentingnya menjaga kesehatan dan mendapatkan perhatian penuh dari pihak pemerintah.
Camat Ferry Handono berharap bahwa melalui kegiatan Home Care dapat memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat di seluruh Kecamatan Metro Timur. Selain itu, Camat juga menyerahkan bantuan kepada warga yang dikunjungi pada kegiatan tersebut. (Red)







