Berita Terkini Camat Metro Timur Kunjungi dan Beri Dukungan Kepada Kafilah Peserta MTQ Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023

Camat Metro Timur Kunjungi dan Beri Dukungan Kepada Kafilah Peserta MTQ Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023

Metro Timur, 13 Oktober 2023 – Camat Metro Timur, Ferry Handono, turut memberikan dukungan dan semangat kepada kafilah peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Lampung ke-50 tahun 2023. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan semangat kepada para peserta MTQ asal Kota Metro yang berhasil mencapai tahap semifinal dan final.

Peserta dari Kota Metro menunjukkan prestasi yang membanggakan dalam kompetisi ini. Banyak di antara mereka yang berhasil melangkah ke babak semifinal dan final, sebuah pencapaian yang memperlihatkan peningkatan kualitas dan prestasi dalam membaca Al-Quran.

Camat Ferry Handono menyampaikan harapannya agar prestasi para peserta dari Kota Metro tetap terjaga, bahkan bisa mengulangi keberhasilan tahun lalu ketika meraih posisi Juara 2. Ia juga menekankan pentingnya semangat juang dan kerja keras dalam meraih prestasi yang lebih baik lagi, termasuk berpotensi memperebutkan Juara Umum.

Kehadiran Camat Metro Timur ini merupakan bentuk dukungan dan apresiasi pemerintah kecamatan terhadap para peserta MTQ Kota Metro. Semoga semangat dan usaha mereka terus membuahkan hasil yang membanggakan, serta mendukung pembentukan generasi yang hafal dan mendalami Al-Quran di Kota Metro. (red)

Related Post

Masyarakat Kelurahan Tejoagung Semangat Lakukan Minggu Bersih untuk Kebersihan LingkunganMasyarakat Kelurahan Tejoagung Semangat Lakukan Minggu Bersih untuk Kebersihan Lingkungan

Metro Timur – Minggu, 23 Juli 2023, Warga masyarakat Kelurahan Tejoagung antusias berpartisipasi dalam kegiatan Minggu Bersih yang digerakkan oleh pamong setempat. Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa titik lokasi strategis

Kecamatan Metro Timur Hadiri Rapat Koordinasi TPPS dan Pembahasan Orang Tua Asuh Anak Stunting Kota MetroKecamatan Metro Timur Hadiri Rapat Koordinasi TPPS dan Pembahasan Orang Tua Asuh Anak Stunting Kota Metro

Metro Timur – Senin, 23 September 2024, Kasi Kesra Kecamatan Metro Timur mewakili Camat dalam kegiatan Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dan Pembahasan Program Orang Tua Asuh Anak