Berita Terkini Camat Metro Timur Dampingi Sekda Kota Metro dalam Panen Padi Perdana di Tejoagung

Camat Metro Timur Dampingi Sekda Kota Metro dalam Panen Padi Perdana di Tejoagung

Metro Timur, 24 Februari 2025 – Dalam upaya mendukung Program Nasional Ketahanan Pangan, Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Timur Makmur Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur, melaksanakan kegiatan Panen Perdana. Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Metro, Ir. Bangkit Haryo Utomo, MT, didampingi oleh Camat Metro Timur serta sejumlah pejabat dan unsur terkait.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Bulog Metro, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Metro, Kasdim, Kapolsek, Danramil 0411, Lurah Tejoagung, UPT BP3 Metro Timur, Babinsa, Bhabinkamtibmas, penyuluh pertanian, serta kelompok tani setempat.

Dalam sambutannya, Sekda Kota Metro mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya panen perdana ini. Ia berharap para petani dapat merespons program ini dengan baik guna meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani di wilayah Metro Timur.

Sementara itu, Kepala Bulog Metro dalam sosialisasinya menyampaikan bahwa hasil panen petani akan dibeli oleh Bulog dengan harga Rp. 6.500,- per kilogram sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Hal ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga gabah dan memberikan kepastian pasar bagi petani.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi antara petani dan pemangku kepentingan guna membahas berbagai tantangan dan solusi dalam meningkatkan hasil pertanian. Kegiatan diakhiri dengan prosesi Panen Raya yang dilakukan secara simbolis oleh Sekda Kota Metro beserta jajaran yang hadir.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan petani di Metro Timur semakin termotivasi untuk meningkatkan produktivitas pertanian guna mendukung ketahanan pangan di Kota Metro dan sekitarnya.(red)

Related Post

Gerakan Menanam Padi Serentak di 14 Provinsi, Presiden Prabowo Tekankan Ketahanan Pangan NasionalGerakan Menanam Padi Serentak di 14 Provinsi, Presiden Prabowo Tekankan Ketahanan Pangan Nasional

Metro Timur, 23 April 2025 – Pemerintah Republik Indonesia menggelar Gerakan Menanam Padi Serentak di 14 provinsi sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan nasional. Kegiatan ini dilaksanakan serentak bersama Presiden Republik