Metro Timur – Jum’at, 14 April 2023. Camat Metro Timur, bersama Kasi Kesra Kecamatan dan Sekretaris Kelurahan Yosodadi mendampingi Bunda Literasi Kota Metro, Silfia Naharani Wahdi, dalam kegiatan Pesantren Kilat dan Parenting Ramadhan UPTD SDN 4 Metro Timur di Masjid Al-Mujahidin Kelurahan Yosodadi.
Kegiatan Pesantren Kilat dan Parenting Ramadhan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman agama yang lebih mendalam kepada siswa-siswa SDN 4 Metro Timur, serta membekali mereka dengan nilai-nilai kebaikan, kedisiplinan, dan kecerdasan dalam menjalani ibadah Ramadhan. Selain itu, kegiatan ini juga melibatkan orang tua siswa sebagai mitra dalam mendukung pembentukan karakter anak-anak yang baik selama bulan Ramadhan yang merupakan bulan penuh berkah.
Dalam kesempatan tersebut, Camat Metro Timur menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan Pesantren Kilat dan Parenting Ramadhan yang diadakan oleh UPTD SDN 4 Metro Timur. Ia juga mengingatkan pentingnya peran orang tua dalam membentuk karakter anak-anak yang baik, terutama selama bulan Ramadhan yang merupakan kesempatan emas untuk meningkatkan ibadah dan nilai-nilai kebaikan.
Bunda Literasi Kota Metro, Silfia Naharani Wahdi, juga turut memberikan dukungannya dan mengajak semua pihak untuk terus berkolaborasi dalam mendukung pembentukan generasi emas yang berkarakter, cerdas, dan kreatif di Kota Metro.
Kehadiran Bunda Literasi Kota Metro juga turut didampingi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro dan Dinas PPAPPKB Kota Metro.
Diharapkan melalui kegiatan Pesantren Kilat dan Parenting Ramadhan ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat kerjasama antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat dalam membentuk generasi muda yang memiliki pemahaman agama yang baik, serta mampu mengaplikasikan nilai-nilai kebaikan dalam kehidupan sehari-hari. (Red)



